by Aisya J.
Film The Most Ordinary Romance yang dibintangi Kim Rae Won dan Gong Hyo Jin akan dirilis pada 2 Oktober mendatang.
The Most Ordinary Romance adalah film romance yang mengisahkan kisah cinta pada umumnya. Menceritakan Jae Hoon (Kim Rae Won) yang disakiti oleh mantan pacarnya dan Sun Young (Gong Hyo Jin) yang diselingkuhi pacarnya, dan kisah asmara yang jujur dan tanpa henti dari pria dan wanita yang baru saja berpisah. Keduanya bertemu secara realistis setelah baru saja mengalami perpisahan terburuk, mereka yang ‘berbeda’ dari yang lain dan membuat mereka menginginkan sebuah cinta yang ‘khusus’ untuk mereka sendiri.
Jae Hoon, seorang pria yang merasakan sakit dari perpisahan sebelumnya dan berusaha mengatasi rasa sakit hatinya setiap hari, juga Sun Young yang tidak melihat ke belakang setelah mengakhiri cintanya yang sudah selesai. Percintaan yang menarik dari pria dan wanita yang telah mencoba menjalin hubungan sebelumnya akan menarik hati para penonton dengan hal baru dari film percintaan lainnya dengan dialog dan film yang unik. Kim Rae Won dan Gong Hyo Jin, keduanya memiliki kisah cinta dan perpisahan yang berbeda, tetapi menggambarkan karakter yang jujur dan realistis.
The Most Ordinary Romance berisi cerita yang dapat dinikmati oleh siapa pun yang menyukai film romance serta karakter realistis diekspresikan dengan jelas dalam dialog yang akan memberikan keindahan dalam film.
Original article http://tenasia.hankyung.com/archives/1807677
Translation by Aisya Julia aisyajulia@gmail.com