by Aisya J.

UP10TION / credit = TOP Media
Kemarin (19/08) boygroup UP10TION merilis teaser “Your Gravity” yang merupakan title song dari album terbaru mereka yang berjudul ‘The Moment of Illusion.’
Video tersebut memperlihatkan UP10TION yang sedang berada di atas tangga yang berwarna-warni. Setelah itu, terlihat Xiao turun di belakang setelah melompat dan Kyujin yang terjatuh ke belakang.
UP10TION akan merilis lagu comeback mereka pada tanggal 22 Agustus mendatang. Pada comeback kali ini, UP10TION akan comeback tanpa Kim Woosuk dan Lee Jinhyuk yang pernah tampil dalam acara ‘Produce X 101’ dan akan comeback dengan 8 orang.